Salah satu aspek yang menjadi pertimbangan seseorang sebelum memutuskan untuk membeli rumah di perumahan adalah kelengkapan fasilitas yang tersedia. Fasilitas perumahan adalah segala sarana dan prasarana yang disediakan dalam sebuah lingkungan perumahan untuk mendukung kenyamanan dan kebutuhan penghuninya, seperti ruang terbuka hijau, area bermain anak, tempat untuk ibadah dan masih banyak lagi.
Tentu, para developer perumahan tidak sembarangan dalam membangun perumahan, fasilitasnya harus dibuat sebagus dan senyaman mungkin agar penghuni betah tinggal di perumahan tersebut. Lantas, apa sajakah sarana dan prasarana di perumahan yang sperlu menjadi dipertimbangkan pembeli? Lebih lengkapnya, mari baca artikel ini sampai tuntas!
Baca Juga: Perumahan Elit di Depok dengan Fasilitas Lengkap
Table of Contents
ToggleMacam-Macam Fasilitas Perumahan
Fasilitas perumahan adalah sarana dan layanan dari perumahan untuk para penghuninya. Kami telah merangkum 8 sarana perumahan yang wajib dipertimbangkan. Kedelapan sarana perumahan ini merupakan hal paling utama bagi Anda yang mencari perumahan mewah.
1. Ruang Terbuka Hijau
Fasilitas perumahan yang pertama adalah ruang terbuka hijau berupa taman. Fungsinya pun beragam, mulai dari bersantai, bersosialisasi, dan menyegarkan pikiran. Adanya ruang hijau juga sangat penting ditengah padatnya polusi, terlebih jika lokasi perumahan di dekat kota.
Dengan memiliki ruang terbuka hijau, rumah tak hanya estetik namun juga lebih sehat. Fasilitas ini perlu dipertimbangkan, terlebih jika Anda memiliki anak yang memerlukan udara sehat disekitar rumah.
2. Arena Bermain Anak
Fasilitas perumahan ini juga kerap menjadi pertimbangan, terlebih jika Anda memiliki anak kecil yang berada dalam fase aktif bermain. Arena ini biasanya memiliki berbagai jenis permainan yang bisa dimainkan, seperti ayunan, jungkat-jungkit, dan pasir bermain.
Namun, keamanan dari taman bermain juga harus dipastikan. Dengan begitu, anak bisa lebih betah untuk tinggal di perumahan tersebut.
Baca Juga: Mengenal Perumahan Cluster: Karakteristik dan Keuntungannya
3. Tempat Untuk Ibadah
Tempat ibadah adalah fasilitas penting yang wajib ada di perumahan. Pihak developer biasanya juga memfasilitasi penghuninya untuk melakukan ibadah. Oleh karena itu, pertimbangkan untuk memilih perumahan dengan fasilitas ini.
4. Gym
Kehadiran fasilitas ini menawarkan kemudahan dan kenyamanan bagi penghuni yang ingin berolahraga tanpa perlu pergi ke gym yang lokasinya lebih jauh. Fasilitas ini patut dipertimbangkan jika Anda gemar berolahraga di gym. Namun, fasilitas perumahan mewah ini hanya tersedia di beberapa perumahan saja.
5. Kolam Renang
Kolam renang di area perumahan menjadi salah satu fasilitas yang semakin diminati oleh semua kalangan. Hal ini karena berenang dapat dijadikan sebagai olahraga sekaligus sarana untuk melepas penat dan stres. Kolam renang di perumahan memudahkan penghuni untuk berolahraga kapanpun.
Tak hanya itu, fasilitas ini juga dapat menjadi tempat untuk bertemu dan berinteraksi dengan tetangga. Bahkan, kolam renang juga bisa dijadikan sebagai nilai plus perumahan yang dipasarkan untuk menarik minat calon pembeli.
6. Jogging Track
Kehadiran lintasan khusus jogging ini menawarkan kenyamanan dan keamanan untuk berolahraga di lingkungan perumahan. Dengan fasilitas ini, Anda tidak perlu pergi ke jalan raya untuk melakukan jogging yang dapat membahayakan keselamatan.
Fasilitas ini biasanya sudah dipastikan agar aman digunakan oleh semua penghuni, tanpa harus khawatir dengan kendaraan yang berlalu lalang.
7. Lingkungan Asri
Lingkungan yang asri dapat menjadi salah satu fasilitas perumahan yang paling dicari oleh pembeli rumah. Kehadiran banyak pohon rindang dan suasana hijau dapat menunjang kualitas hidup penghuninya, sehingga patut dipertimbangkan sebelum membeli.
Jadi, pilihlah perumahan yang memiliki lingkungan asri, seperti Hannam di Eco Town. Lingkungan Hannam di Eco Town terjamin asri karena dikelilingi pepohonan dan danau, sehingga dapat menghalau polusi udara.
8. Keamanan 24 Jam
Keamanan 24 jam meliputi penjagaan oleh satpam, patroli keliling, dan ditambah pemantauan dengan kamera CCTV. Fasilitas ini sangat penting untuk memastikan keamanan dari seluruh penghuni.
Perumahan dengan keamanan tinggi sangat diminati demi kesejahteraan hidup keluarga. Oleh karena itu, penting untuk memastikan fasilitas ini ada pada daftar Anda.
Demikian uraian penjelasan mengenai fasilitas perumahan yang merupakan hal penting untuk diketahui sebelum memilih perumahan yang tepat. Dengan memahami fasilitas di atas, Anda dapat mempergunakannya semaksimal mungkin dan merasa nyaman dengan rumah baru Anda.
Jika Anda sedang mencari perumahan dengan fasilitas diatas, Hannam di Eco Town at Sawangan adalah pilihan yang tepat sebagai Perumahan di Depok. Dilengkapi dengan fasilitas premium, mulai dari gym, jogging track, hingga pertokoan juga tersedia untuk memenuhi kebutuhan para penghuni.
Ingin sarana perumahan premium? Langsung saja hubungi kami atau kunjungi show unit di Jl. Raya Bojongsari No.18, Bojongsari Lama, Kec. Bojongsari, Kota Depok, Jawa Barat.
Baca Juga: 8 Tips Memilih Posisi Rumah di Perumahan, Wajib Tahu!