Luxe Enclave

9 Model Tiang Teras Rumah Mewah untuk Tampilan yang Elegan

Saat melihat rumah, model tiang teras rumah mewah dapat mengalihkan pandangan. Terlebih lagi, apabila model tiangnya memiliki bentuk yang menarik. Teras rumah butuh desain menarik untuk tampilan yang lebih menarik dan indah.

 

Terdapat beberapa desain tiang teras rumah mewah yang dapat Anda terapkan, mulai dari tiang dengan batu alam hingga campuran material. Untuk mengetahui lebih lengkapnya, simak artikel ini.

Model Tiang Teras Rumah Mewah 

Model tiang teras rumah sangat memengaruhi estetika dari sebuah rumah, terutama bagi rumah mewah. Berikut ini adalah model tiang teras rumah mewah yang dapat Anda terapkan. 

1. Tiang dengan Batu Alam

Tiang dengan Batu Alam
Image for illustration purpose only

 

Seperti yang telah dijelaskan di atas bahwa keberadaan tiang pada teras dapat menambah nilai estetika pada sebuah hunian apabila memiliki desain yang menarik. Contohnya dapat dilihat pada gambar di atas yang memiliki tiang teras minimalis berbalut batu alam. Dengan menerapkan tiang teras dengan model tersebut dapat membuat rumah terlihat elegan dan estetik.

 

Terlebih lagi model tiang minimalis seperti itu juga dapat diaplikasikan pada hunian yang sederhana. Pilar rumah ini akan membuat hunian Anda terlihat lebih mewah dan natural.

2. Model Tiang Teras Persegi Panjang

Model Tiang Teras Persegi Panjang
Image for illustration purpose only

 

Model tiang teras berbentuk persegi panjang cocok diterapkan pada desain rumah yang modern. Anda juga dapat menambah dekorasi yang sederhana agar penampilan tiang teras tampak lebih memukau. Selain itu, Anda juga dapat menyesuaikan warna tiang dengan furniture dan cat dinding pada teras rumah agar penampilan teras terlihat nyaman dan serasi.

3. Tiang Minimalis Modern dari Besi 

Tiang Minimalis Modern dari Besi 
Image for illustration purpose only

 

Model pilar rumah mewah minimalis dari besi membuat hunian Anda memiliki penampilan dengan nuansa modern yang terlihat simpel. Desain dengan bentuk sederhana ini juga memberikan kesan lapang dan teratur pada eksterior rumah. Agar tampilannya semakin memukau, Anda dapat menggunakan warna tiang yang senada dengan warna furniture.

4. Tiang Teras Rumah dari Kayu 

Tiang Teras Rumah dari Kayu
Image for illustration purpose only

 

Contoh pilar rumah mewah dari kayu bisa membuat teras rumah tampak estetik. Model tiang tiang teras rumah ini mampu mempertahankan penampilan sederhana dan modern pada area fasad. Agar penampilan tiang teras rumah semakin alami, Anda dapat menambahkan tanaman hijau pada area taman di dekat pilar-pilar tersebut. 

5. Model Tiang Teras Rumah Ala Romawi

Model Tiang Teras Rumah Ala Romawi
Image for illustration purpose only

 

Model tiang ini kerap kali digunakan untuk rumah yang memiliki desain klasik agar terlihat semakin mewah dan elegan. Selain itu, model tiang ini dapat diterapkan pada rumah dengan tambahan ukiran atau polosan. Apabila Anda ingin menerapkan model ini, pasang dua buah tiang atau pilar secara sejajar.

 

Baca juga: Warna Cat untuk Teras Rumah Minimalis Paling Digemari Saat Ini

6. Tiang Rumah Balok Modern

Tiang Rumah Balok Modern
Image for illustration purpose only

 

Teras rumah dengan tiang model ini akan memberikan penampilan modern dan unik. Model tiang balok dapat digunakan untuk rumah mewah yang minimalis modern karena pembuatan dan desainnya cukup simpel. 

7. Tiang dengan Lengkungan Penghubung

Tiang dengan Lengkungan Penghubung
Image for illustration purpose only

 

Apabila tiang teras balok terlihat begitu kaku bagi Anda, buatlah lengkungan penghubung pada bagian atas antartiang, seperti ide satu ini. Dengan lengkungan penghubung ini, tiang teras Anda akan terlihat lebih dinamis dan elegan.

8. Model Tiang Teras dengan Campuran Material

Model Tiang Teras dengan Campuran Material
Image for illustration purpose only

 

Model tiang teras rumah mewah dengan campuran material ini dapat membuat tampilan kontras yang elegan dan menarik, seperti campuran antara batu alam dan material lain. Material batu alam dapat Anda letakkan pada bagian bawah untuk memudahkan perawatan. Sedangkan pada bagian atas, bisa dari material beton atau kayu yang berbentuk balok.

9. Tiang Teras Rumah Minimalis Modern

Tiang Teras Rumah Minimalis Modern

 

Model tiang teras di atas adalah salah satu contoh tiang yang minimalis modern yang tepat. Penyangga sisi rumah ini menerapkan dinding yang dibangun sampai ke area teras membuat penampilan rumah tampak mewah. Tampilan tiang teras ini sangat unik, berbeda dengan tiang teras rumah kebanyakan. Model tiang teras rumah ini adalah salah satu konsep hunian yang ditawarkan oleh perumahan elit di Depok, Hannam di Eco Town at Sawangan.

 

Baca juga: 7 Inspirasi Desain Rumah Elegan Modern dan Minimalis

Tips Memilih Tiang Teras Rumah Mewah

Ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan saat memilih tiang teras bagi rumah Anda. Berikut ini adalah tipsnya.

 

  • Pilihlah model tiang teras rumah sesuai dengan gaya arsitektur atau tema rumah Anda untuk menciptakan kesan yang harmonis.
  • Gunakan material yang tahan terhadap cuaca serta sesuaikan dengan kebutuhan perawatan.
  • Pertimbangkanlah apakah tiang teras yang ingin Anda terapkan berfungsi sebagai elemen estetika, tempat penyimpanan, atau pencahayaan.

Itulah beberapa inspirasi model tiang teras rumah mewah, mulai dari tiang yang terbuat dari batu alam hingga campuran material. Tak lupa juga, tips memilihnya agar rumah mewah Anda terlihat lebih menawan. 

 

Berbicara mengenai rumah mewah, apabila Anda ingin mempunyai hunian yang mewah dan nyaman, Hannam di Eco Town at Sawangan adalah pilihan yang tepat. Hannam di Eco Town at Sawangan adalah township yang berkembang pesat dan dilengkapi dengan area bisnis, F&B, dan fasilitas umum lainnya.

 

Hannam di Eco Town at Sawangan terletak di lokasi yang strategis. Lebih dari pada itu, lingkungannya sangat family friendly karena terdapat central garden, jogging path, carpark lot, children playground, dan lainnya.

 

Hannam di Eco Town at Sawangan menawarkan tiga tipe rumah yang dapat Anda pilih. Pertama, ada Luxe Maison (8×16 meter) dengan harga mulai dari Rp3,3 M. Kemudian, terdapat Luxe Enclave (9×16 meter) mulai dari Rp3,7 M. Lalu, Luxe Manor (10×16 meter) mulai dari Rp4,0 M.

 

Apakah Anda tertarik? Bila tertarik, Anda bisa langsung menghubungi kami atau kunjungi show-unitnya di Jl. Raya Bojongsari No. 18, Bojongsari Lama, Kec. Bojongsari, Kota Depok, Jawa Barat. 

 

Baca juga: 9 Ide Model Dak Teras Rumah Minimalis Modern, Cocok Ditiru!