Luxe Enclave

10 Inspirasi Warna Cat Rumah Bagian Luar yang Estetik dan Mewah

inspirasi warna cat rumah bagian luar

Memiliki rumah dengan tampilan luar yang menarik dan menawan merupakan impian banyak orang. Warna cat yang tepat dapat memberikan kesan yang berbeda pada rumah Anda. Oleh karena itu, ada beberapa inspirasi warna cat rumah bagian luar yang dapat Anda jadikan referensi untuk mempercantik hunian Anda.

 

Jika Anda ingin mengubah tampilan rumah menjadi lebih memukau, yuk simak inspirasi warna cat rumah bagian luar yang bisa bikin hunian Anda jadi mewah dan estetik di bawah ini!

 

Baca Juga: Inspirasi Warna Cat Rumah Bagian Dalam yang Mewah dan Elegan

 

Inspirasi Warna Cat Rumah Bagian Luar yang Estetik dan Mewah

Ingin memberikan tampilan baru pada bagian luar rumah Anda? Memilih warna cat untuk bagian luar rumah bisa menjadi langkah awal yang menarik. Berikut ini adalah beberapa pilihan warna cat rumah bagian luar yang bisa jadi inspirasi Anda. 

 

1. Warna Cat Rumah Abu-Abu dan Cokelat

 

inspirasi warna cat rumah abu-abu dan cokelat

Inspirasi warna cat rumah bagian luar yang pertama adalah abu-abu dan cokelat. Abu-abu dan cokelat adalah dua warna yang memiliki karakter senada. Kombinasi warna cat rumah bagian luar ini dapat menghadirkan nuansa hangat dan alami pada hunian Anda.

 

2. Warna Cat Rumah Putih dan Hitam

Rekomendasi warna cat rumah bagian luar yang elegan berikutnya adalah putih dan hitam. Putih dan hitam adalah dua warna yang kontras namun serasi. Putih merupakan warna netral yang dapat dijadikan padanan dengan beragam warna lain. 

 

Banyak rumah modern berwarna putih yang cocok sebagai warna cat rumah bagian luar yang cerah. Kemudian dikombinasikan dengan warna gelap, seperti hitam dan abu-abu tua. Perpaduan antara warna ini menciptakan kesan warna cat rumah klasik bagian luar dengan elegan dan futuristik serta sentuhan monokrom. Kombinasi putih dan hitam ini juga cocok untuk cat rumah, baik bagian eksterior maupun interior.

 

3. Warna Cat Rumah Abu-Abu Tua dan Krem

Rekomendasi warna cat rumah bagian luar berikutnya yang bisa Anda coba adalah abu-abu tua dan krem. Dalam perpaduan ini, abu-abu tua bisa menjadi warna utama, sementara krem digunakan sebagai aksen pada tiang dan kusen jendela. 

 

Selain itu, perpaduan warna cat rumah bagian luar krem dengan cokelat tua juga dapat menciptakan palet warna yang seimbang. Dengan tone serupa, krem dan cokelat tua bisa menjadi pilihan yang cocok untuk cat rumah bagian luar.

 

Baca juga: 7 Rekomendasi Warna Cat Agar Ruangan Terlihat Terang Mewah

 

4. Warna Car Rumah Perpaduan Abu-Abu dan Putih

 

inspirasi warna cat rumah abu-abu dan putih

Pilihan warna cat rumah minimalis selanjutnya yang bisa di coba adalah perpaduan warna putih dan abu-abu. Abu-abu muda sering digunakan dalam desain rumah modern minimalis. Untuk mempercantik tampilan luar rumah, Anda bisa memadukan abu-abu muda dengan warna putih sebagai aksen. 

 

Selain putih, abu-abu muda juga cocok dengan warna aksen terang lain, seperti biru muda. Untuk menambah kesan asri dan nyaman, Anda dapat menambahkan elemen dekoratif, seperti tanaman hias.

 

5. Warna Cat Rumah Perpaduan Krem dan Coral Pink

Krem dan coral pink juga bisa menjadi salah satu inspirasi warna cat rumah bagian luar. Meskipun warna ini tidak begitu umum digunakan, coral pink adalah pilihan warna cat rumah yang bagus dan cerah. Warna ini biasanya cocok untuk rumah dengan konsep mediterania. 

 

Namun, Anda bisa mencoba memadukannya dengan warna lain untuk menciptakan kesan yang berbeda. Warna ini bisa dipadukan dengan warna netral, seperti krem dan putih untuk memberikan kesan unik.

 

6. Warna Cat Rumah Perpaduan Hitam dan Abu-Abu

Inspirasi warna cat rumah bagian luar selanjutnya adalah hitam dan abu-abu. Hitam merupakan warna yang dikenal dapat memberikan kesan kalem dan elegan. Untuk menciptakan tampilan lebih dinamis, Anda bisa menambahkan sentuhan warna abu-abu, seperti abu-abu arang yang memberikan kesan lembut.

 

7. Warna Cat Rumah Earth Tone

Earth tone merupakan salah satu pilihan warna cat rumah yang sejuk bagian luar. Ada beberapa pilihan warna earth tone yang cocok untuk digunakan pada eksterior rumah. Misalnya, hijau tua yang menciptakan kesan ala rimbunnya hutan. 

 

Lalu, warna terakota yang memberikan kesan hangat atau warna beige yang lembut dan juga serbaguna. Anda dapat mencoba menggabungkan beberapa pilihan warna ini untuk menciptakan tampilan luar rumah yang elegan dan mewah.

 

Baca juga: 7 Warna Cat Kamar Aesthetic Ala Korea untuk Tampilan Modern

 

8. Warna Cat Rumah Perpaduan Toska dan Putih

 

inspirasi warna cat rumah toska dan putih

Jika Anda ingin memberikan tampilan cerah pada rumah, toska bisa menjadi pilihan inspirasi warna cat rumah bagian luar. Warna toska memberikan tampilan cerah namun tidak terlalu mencolok dan membuat rumah Anda jadi lebih mudah dikenali. Untuk menambahkan sentuhan yang cantik, tambahkan warna putih pada bagian rumah, seperti garasi, pintu, jendela, dan langit-langit depan pintu.

 

9. Warna Cat Rumah Biru Langit

Mengaplikasikan warna biru langit pada bagian luar rumah dapat memberikan kesan kegembiraan dan kebebasan. Warna biru ini cocok untuk berbagai jenis rumah. Anda bisa mengkombinasikannya dengan warna lain, baik yang terang maupun lebih gelap. Misalnya, warna biru langit dapat dipadukan dengan putih sebagai aksen pada tiang atau list pintu. Sedangkan untuk pintu, Anda bisa memilih varian biru yang lebih gelap.

 

10. Warna Netral Classic 

Inspirasi warna cat rumah bagian luar yang terakhir adalah netral klasik yang tidak pernah ketinggalan zaman. Ada banyak pilihan warna netral, yaitu abu-abu, putih, cokelat, dan krem.

Selain menambahkan sentuhan elegan, kombinasi warna ini juga bisa menciptakan berbagai kesan yang berbeda. Misalnya, gabungan cokelat dan krem dapat memberikan kesan hangat dan alami.

 

Itulah beberapa inspirasi warna cat rumah bagian luar yang bisa jadi pilihan Anda. Memilih inspirasi warna cat rumah bagian luar yang tepat bisa menjadi langkah awal untuk menciptakan hunian impian yang elegan dan estetik. Semoga inspirasi di atas dapat membantu menemukan warna cat yang tepat untuk rumah Anda.

 

Jika Anda sedang mencari perumahan di Depok dengan desain arsitektur elegan yang premium, maka Hannam di Eco Town at Sawangan bisa menjadi pilihan utama Anda. Hannam at Eco Town Sawangan terletak di kawasan strategis Depok yang menawarkan hunian nyaman dan lingkungan asri. Selain itu, Hannam di Eco Town Sawangan juga dilengkapi berbagai fasilitas premium, seperti jogging path, children playground, dan masih banyak lagi. 

 

Hubungi Eco Town untuk informasi lebih lanjut atau kunjungi show unit kami di Jl. Raya Bojongsari No.18, Bojongsari Lama, Kec. Bojongsari, Kota Depok, Jawa Barat.

 

Tunggu apalagi? Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki hunian premium di Hannam di Eco Town Sawangan sekarang juga!

 

Baca juga: Warna Cat untuk Teras Rumah Minimalis Paling Digemari Saat Ini